Salah satu manfaat kerjasama ASEAN ditinjau dari sudut kepentingan nasional Indonesia adalah memperlancar proses pembangunan. Dilansir dari belajarusd Untuk mengetahui pembahasan lengkapnya, maka Anda harus memahami pengertian dan tujuan adanya ASEAN ini.
Daftar Isi
Salah satu manfaat kerjasama ASEAN ditinjau dari sudut kepentingan nasional Indonesia
ASEAN merupakan sebuah organisasi yang terdiri dari negara negara di wilayah Asia tenggara seperti Indonesia, Thailand, Filipina, Malaysia, Singapore, Brunei Darussalam, Vietnam, Kamboja dan Laos.
Ketika awal pendiriannya, wilayah Asia tenggara bisa dikatakan sangat rumit karena bermunculan berbagai konflik baik secara internal maupun eksternal.
Melihat kondisi tersebut beberapa pemimpin berinisiatif untuk membuat organisasi ASEAN.
Dari kerjasama tersebut banyak manfaat yang diperoleh negara Indonesia terutama dari sudut kepentingan nasional yaitu memperlancar proses pembangunan, mempercepat pertumbuhan ekonomi dan membuat negara lebih maju dari sebelumnya.
Manfaat Kerjasama ASEAN
Setelah mengetahui salah satu manfaat kerjasama ASEAN ditinjau dari sudut kepentingan nasional Indonesia adalah memperlancar proses pembangunan. Anda juga harus mengetahui beberapa keuntungan lainnya seperti berikut.
- Manfaat Sosial Budaya
Manfaat kerjasama ASEAN yang bisa dirasakan masyarakat Indonesia hingga sekarang adalah sikap kesetiakawanan, memperkokoh kesadaran, kemitraan, dan memunculkan rasa kebersamaan.
Tidak hanya itu manfaat sosial budaya ini juga terdiri dari penanggulangan asap lalu lintas, olahraga, media, informasi, kepegawaian, kesehatan, narkotika, pendidikan, perlindungan anak dan perempuan.
- Manfaat di Bidang Politik
Manfaat kerjasama dalam bidang politik ini dibuat dengan tujuan agar negara-negara yang tergabung dapat memelihara perdamaian, keamanan dan stabilitas di kawasan Asia tenggara dalam memperjuangkan demokrasi dan hak asasi manusia.
Manfaat kerjasama bidang politik dan keamanan juga meliputi memberantas segala bentuk kejahatan lintas negara, menjaga perdamaian kawasan maritim, upaya resolusi konflik dan sentralisasi ASEAN.
Memperjuangkan Kepentingan Nasional dan Menciptakan Perdamaian
Salah satu manfaat yang paling dirasakan bangsa Indonesia karena kerjasama ASEAN yaitu terciptanya perdamaian dan kerukunan, dengan begitu akan mempermudah menjadi negara yang lebih maju.
Dengan ikut bergabung dalam organisasi ASEAN membantu Indonesia memperjuangkan kepentingan nasional di kaca Asia tenggara bahkan internasional.
Kegiatan ini menjadi salah satu contoh bahwa ada manfaat yang bisa didapatkan.
Dari artikel ini dapat disimpulkan bahwa salah satu manfaat kerjasama ASEAN ditinjau dari sudut kepentingan Nasional Indonesia adalah memperlancar proses pembangunan dan mempercepat pertumbuhan ekonomi. Semoga artikel ini bermanfaat.